AESENNEWSJATENG - Pemalang - Memprihatinkan serta sangat mengharukan, Lumpuh dari lahir serta menjadi yatim piatu sejak umur 5 tahun, hidup sebatangkara di alami oleh saudara kita warga desa Randudongkal - Pemalang.
Muhammad Wazir (37) warga Dukuh Cilebak Desa Randudongkal Kec. Randudongkal Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah menderita cacat sejak lahir hanya bisa terbaring lunglai diatas tempat tidur. Kedua orang tuanya sudah meninggal dan tidak memiliki saudara kandung , saat ini dirawat oleh bibinya Dairoh (48) suadara orang tuanya.
Dari keterangan ke awak media Muhammad Wazir, sempat memiliki rumah dari orang tuanya, akan tetapi karena rumahnya terbakar sejak sekitar 4 tahun lalu.
"Dulu selepas orang tuanya meninggal sempat dirawat oleh bibinya, akan tetapi bibinya meninggal dan sekarang ikut bersama saya," tutur Dairoh.
Untuk sehari-hari Muhammad Wazir ditanggung oleh bibinya. Kebetulan suaminya juga merasa kasihan dan mau ikut merawatnya walaupun penghesalinnya sebagai pekerja serabutan kadang tidak mencukupi untuk sehari-hari. Selain kebutuhan makan juga yang pasti adala pempers untuk menggantinya setiap hari.
"Saat bulan Suro sering dapat bantuan, juga bantuan atas nama Ibunya yang sudah meninggal tetapi sekarang tidak dapat BLT lagi," ungkapnya.
Dairoh menjelaskan, bahwa Muhammad Wazir mengalami cacat sejak lahir, kondisi tubuhnya lengkap. Namun ia hanya bisa berbaring dan menggerak-gerakan badannya saja, bicaranya hanya sebisa saja," ungkap Dairoh
Mendapat informasi terkait apa yang di alami oleh Muhammad Wazir dan ibu Dairoh yang sudah dengan tulus merawat dengan segala keterbatasannya.
Wartawan Peduli Sosial Dan 234 SC Regwil Pemalang menyambangi rumah ibu Dairoh dan Muhammad Wasir.
Prihatin, terharu kata yang di ucapkan oleh Ketua WPSP sekaligus seorang ketua 234 SC Regwil Pemalang Yogo Darminto, S.Pd bersama tim saat tiba di lokasi.
Tim Wartawan Peduli Sosial Pemalang dan 234SC, Pastinya akan mendorong pemerintah desa dan pihak terkait yakni BAZNAS dan dinas Sosial kabupaten Pemalang segera bisa membantu kesulitan ibu Dairoh dan Muhammad Wazir.
"Kami dari Wartawan Peduli Sosial dan Ormas 234SC Regwil Pemalang, sangat prihatin atas apa yang di alami Muhammad Wazir dan ibu Dairoh, mari untuk rekan - rekan dan masyarakat kabupaten Pemalang kiranya bisa turut serta memberi bantuan atau uluran tangan kepada M. Wazir dan ibu Dairoh dengan harapan agar beban hidupnya bisa terbantu.
Dan kita pastinya akan berkoordinasi dengan pemerintah desa setempat, dan pihak - pihak terkait seperti BAZNAS, Dinas Sosial Kabupaten Pemalang agar segera hadir turun untuk membantu Muhammad Wazir, baik untuk pengobatan, kebutuhan sehari - hari dan memperbaiki rumah yang saya kira perlu untuk di rehab agar lebih layak huni," pungkas Yogo Darminto, S.Pd ( Ketua Wartawan Peduli Sosial Dan Organisasi 234 SC Pemalang ).
Turut hadir mendampingi kunjungan Tim Wartawan Peduli Sosial dan Ormas 234 SC di rumah Muhammad Wazir yakni, Kepala Dusun Cilebak Bapak Ali. Dikatakan oleh sang Kadus, terima kasih atas kehadiran rekan - rekan dari Wartawan Peduli Sosial Pemalang 234 SC atas apa yang sudah di berikan ke Muhammad Wazir dan Ibu Dairoh, semoga dapat sedikit meringankan beban mereka.
"Memang apa yang di alami saudara kita Muhammad Wazir ini sangat memprihatinkan, sampai saat ini jauh dari perhatian dan uluran tangan. Saya berharap pemerintah desa, pemerintah daerah melalui dinas terkait dan BAZNAS bisa hadir memberikan bantuan untuk Muhammad Wazir dan ibu Dairoh. Kita sama - sama melihat rumah inipun sangat kecil dan tidak layak huni, dan ibu Dairoh saja masaknya masih pake kayu bakar, " tutup Ali Kadus Cilebak Desa Randudongkal - Pemalang.27-09-2022.(AII-Hadi P.)